Find us on Google+

Monday, 30 December 2013

Windows XP Pensiun di 2014


Setelah mengeluarkan dua sistem operasi baru yaitu Windows 7 dan 8, akhirnya Windows memutuskan untuk memensiunkan Windows Xp mulai April 2014.
Seperti informasi dari press release yang diperoleh merdeka.com (08/04), Microsoft akan menghentikan dukungan dan layanan terhadap Windows XP mulai 8 April 2014. Microsoft juga mengingatkan konsumen dan rekan bisnis agar memperbarui OS mereka dengan Windows 7 atau Windows 8. Hal ini bertujuan agar PC para konsumen tetap terlindung dari berbagai resiko akibat sistem PC mereka yang tidak terlindungi.
Windows XP telah menjadi salah satu produk paling sukses sepanjang sejarah Microsoft, dan merupakan sistem operasi (OS) yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Sedangkan Microsoft Windows 7 resmi menggantikan Windows XP sebagai sistem operasi desktop paling populer di Indonesia, menurut laporan terbaru dari StatCounter.
"Meskipun pernah menjadi OS paling populer dalam sejarah Microsoft, Windows XP tidak dirancang untuk menghadapi tantangan sekarang, misalnya serangan cyber yang lebih canggih, atau tuntutan privasi yang lebih tinggi, serta berbagai isu lain yang kini dapat ditangani oleh OS Microsoft yang lebih baru seperti Windows 7 dan Windows 8", kata Lucky Gani, Business Group Head, Windows Division, Microsoft Indonesia.
"Sejauh ini, risiko keamanan pada konsumen dan perusahaan merupakan persoalan paling serius karena berdampak pada informasi pribadi dan data perusahaan yang dapat mengganggu kelangsungan bisnis", imbuh Lucky Gani yang dikutip dari press release tersebut.
Memang, Windows XP adalah salah satu Windows andalan Microsoft dan telah dipakai banyak orang maupun perusahaan. Namun, untuk menjawab kebutuhan masa sekarang dan perlindungan keamanan data pengguna, Microsoft memilih fokus pada pengembangan sistem operasi Windows selanjutnya dan mengistirahatkan Windows XP

Ditulis Oleh Haryanto AgS : Unknown ~ Aneka Info, Software, Blogging, Kesehatan, Games, Driver Laptop, Mp3, Movie

RegiBrader Anda sedang membaca artikel tentang Windows XP Pensiun di 2014. Anda diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya. Saling menghargai kreatifitas Sesama Blogger. Ok

:: Get this widget ! ::



No comments:

Post a Comment